Mengapa Israel Targetkan Al Aqsha Bulan Ini? Ini Jawaban Syaikh Ikrimah Sabri

Mengapa Israel Targetkan Al Aqsha Bulan Ini? Ini Jawaban Syaikh Ikrimah Sabri

Syaikh Ikrimah Sabri
Zionis Israel meningkatkan serangan atas Masjid Al Aqsha, baru-baru ini. Setelah pemukim Yahudi menyerbu Al Aqsha dan mengotori kesuciannya, giliran aparat keamanan melarang sekitar 20 ribu warga Palestina menunaikan shalat Jum’at di masjid suci ketiga itu, kemarin (13/9).

Mengapa Israel meningkatkan serangan atas masjid Al Aqsha pada pekan-pekan ini? Mufri Al Quds Syaikh Ikrimah Sabri mengungkapkan, Israel mempercayai bahwa saat ini adalah waktu terbaik untuk menargetkan Al Aqsha.

"Penjajah Israel percaya bahwa sekarang adalah waktu terbaik untuk menargetkan Al Aqsha, mengingat bahwa semua negara Arab saat ini sibuk dengan krisis internal," kata Syaikh Ikrimah dalam khutbahnya seperti dikutip World Bulletin, Jum’at (13/9).

Seperti diketahui, Timur Tengah saat ini memang sedang sibuk dengan krisis internalnya. Khususnya, Mesir dan Suriah. Menurut perhitungan, jika terjadi sesuatu dengan Masjid Al Aqsha saat ini, dua negara yang menjadi pintu masuk pembebasan Palestina di masa Umar bin Khatab dan Shalahuddin Al Ayubi itu tidak lagi bisa berbuat apa-apa untuk melindungi Palestina.

Mesir, yang sempat menjadi harapan Palestina sewaktu pemerintahan Presiden Mursi, kini mengalami konflik serius pasca kudeta. Jenderal As Sisi yang menggulingkan Presiden Mursi bukan hanya membuat Mesir tidak pro Palestina, tetapi juga menjatuhkan bangsanya sendiri ke jurang krisis ekonomi.

Sedangkan Suriah, saat ini dilanda konflik bersenjata. Rezim Basyar Assad yang mempertahankan rezimnya telah membunuhi ratusan ribu rakyatnya sendiri. Kini rezim otoriter itu tengah menghadapi perlawanan pejuang oposisi. Bukan hanya tidak bisa berbuat apa-apa untuk Palestina, rakyat Suriah saat ini bahkan kesulitan untuk mendapatkan makanan. [IK/WB/bsb]

0 komentar:

Posting Komentar